Wisata Ziarah - Lela R. Marsal


Tugas Akhir/Skripsi Antropologi
Disusun oleh: Lela R. Marsal
Universitas Airlangga
Program Studi Antropologi
Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik

Intisari:

Ziarah sebagai kegiatan wisata keagamaan yang bertujuan untuk memenuhi aspek religi dan juga sosial bagi sebagian masyarakat Islam. Terdapat dua rumusan masalah yang diangkat dalam penelitian ini, yang pertama yakni Tujuan apa saja yang ada dalam praktek wisata ziarah bagi sebagian masyarakat Islam?, dan yang kedua, bagaimana mereka memaknai ziarah sebagai sebuah perjalanan wisata?. Metode kualitatif dipilih dengan sasaran penelitian terbatas, dimana keterbatasan tersebut menjadi fokus peneliti untuk menggali sebanyak mungkin data agar mendapatkan informasi mengenai tujuan serta makna simbolik wisata ziarah. Lokasi penelitian berada di area makam Sunan Ampel, Kelurahan Ampel, Kecamatan Semampir, Surabaya. Lokasi tersebut dipilih dengan alasan kawasan Ampel merupakan kawasan wisata religi yang seringkali dikunjungi dan dikenal oleh masyarakat luas. Faktor praktis sebagai pendukung karena lokasi penelitian yang dekat dengan tempat tinggal peneliti. Untuk mendapatkan data, peneliti memilih beberapa orang yang dapat dijadikan informan, diantaranya: sepuluh orang peziarah, ketua Ta’mir dan imam Masjid Agung Sunan Ampel, serta juru kunci makam. Selain itu ada beberapa penduduk lokal yang bertindak informan non-subyek. Peneliti melakukan beberapa kali observasi pada hari-hari libur dimana pengunjung didominasi oleh peziarah yang datang secara rombongan, hari-hari biasa, dan juga pada malam Jumat Legi ketika jumlah peziarah mencapai puncak. Di sini peneliti turut terlibat dalam aktivitas budaya, yakni melakukan rangkaian ziarah agar lebih mendalami fokus penelitian. Teknik wawancara yang digunakan bersifat terbuka agar tidak terkesan formal serta memberi kesan bebas bagi informan untuk menjawab pertanyaan, sehingga peneliti mendapat peluang mendapatkan data secara rinci. Langkah terakhir yaitu melakukan analisis data, mengungkap berbagai tujuan para peziarah dalam kunjungan wisata ziarah ke area makam wali Sunan Ampel. Aspek religi yang terkait dengan thanksgiving, ketenangan batin, barakah, dan pengingat kematian. Sedangkan aspek sosial meliputi identitas sosial, kesadaran kolektif serta motivasi sosial. Menganalisa perilaku peziarah di area makam yang notabene sebagai tempat sakral, dimaknai sebagai suatu bentuk perjalanan wisata religi melalui objek simbol-simbol dalam aktivitas ziarah. Ketiga objek simbol dalam area wisata menjadi pusat kebudayaan dimana para peziarah banyak melakukan aktivitas rangkaian ibadah, diantaranya di makam wali, Masjid Ampel, dan Banyu Ampel. Bahwa makna perjalanan religi ada pada pengalaman batin yang dirasakan tiap individu peziarah untuk mendapatkan barakah dari objek-objek yang disimbolkan dalam tiga komponen tersebut. Bagian penting lainnya yakni bahwa wisata ziarah sebagai tradisi, hasil dari inkulturasi budaya yang harus dipertahankan serta dilestarikan keberadaannya.

No comments:

Post a Comment

Skripsi Ilmu Antropologi - Headline Animator